Grand Final Turnamen Panser Cup Ke 15 Arwonek FC Versus Kelud Putra .

0

SIDOARJO, LNM – Grand Final Turnamen Panser Cup ke 15 -2023 mempertemukan Arwonek FC dan Kelud Putra. Arwonek FC lebih dulu lolos setelah mengalahkan rivalnya Cahaya Muda 2 – 0 .

Kelud Putra melaju ke Final setelah berhasil menang lawan Praja FC 2 – 1 yang berlangsung, Jumat 17 / 11 di Lapangan Kompi Kaveleri 3 / TSC , Sumput – Sidoarjo .

Pertandingan terakhir babak semi final antara Praja FC melawan Kelud Putra enak ditonton. Kedua tim bertanding dengan memperagakan teknik tinggi. Saling serang dengan tempo cepat akurasi serangan terukur ,sehingga penonton dibuat decak kagum dan enak dinikmati .

Namun Praja FC melalui serangan yang cukup gencar kedaerah pertahanan Kelud Putra akhirnya berhasil membobol gawang lawannya menit ke 15 dari kaki Peter. Meraaa tertinggal Kelud Putra semakin meningkatkan serangan kelini pertahanan Praja, mantan pemain Persebaya Arif Ariyanto berhasil mencetak gol dimenit 15 dan menyamakan skor menjadi 1 – 1.

Kedudukkan imbang ini membuat pertandingan semakin seru, namun terjadi blender dilini belakang Praja mampu dimanfaatkan dengan baik oleh Ferry yang mampu membobol gawang Praja FC menit 50. Dengan kemenangan 2 – 1 , Kelud Putra sudah ditunggu Arwonek FC di Grand Final.

Sementara itu, persiapan dipartai Final yang berlangsung Minggu, 19 / 11 di Lapangan Kompi Kaveleri 3 / TSC , Sumput Sidoarjo sudah dipersiapkan dengan baik. Koordinator Pertandingan Suryanto menjamin Grand Final Turnamen Panser Cup Ke 15 akan berjalan kondusif ,aman dan lancar. Nantinya juga akan hadir dari Komamdan Kompi Kaveleri 3 / TSC , Dandim 0816 Sidoarjo, Kapolresta , Askab PSSI Sidoarjo.,” punkas Suryanto selaku Koordinator Pertandingan. (R1F)

Leave A Reply

Your email address will not be published.