Jambore Ranting Kwarran Driyorejo Tahun 2023, Babinsa Petiken Serma Rudianto Berikan Edukasi tentang Pengolahan Sampah
Gresik, LNM – Dalam rangka memperingati Hari Pramuka tahun 2023, Jambore Ranting Kwarran Driyorejo mengadakan kegiatan wisata edukasi yang diikuti Pramuka tingkat SD dan SMP Wilayah Kwartir Ranting Driyorejo diselenggarakan Halaman Ruang Terbuka Hijau Balai RW 12 Perumnas Kota Baru Driyorejo, Desa Petiken, Kecamatan Driyorejo Kabupaten Gresik, Minggu (13/8/2023).
Ikut mendampingi kegiatan, Babinsa Petiken Koramil 0817/01 Driyorejo Serma Rudianto memberikan edukasi tentang pengolahan sampah untuk bisa dikelola sehingga mengurangi dampak negatif terhadap kesehatan maupun lingkungan sekitar.
Kehidupan manusia tidak akan pernah lepas dari sampah dan dalam kegiatannya
manusia senantiasa menghasilkan sampah baik sampah organik maupun non organik.
Bentuk upaya dalam penanganan sampah yaitu dengan pemilahan sampah agar mudah didaur ulang sehingga mengembalikan sampah ke media lingkungan bisa aman bagi manusia dan juga lingkungan.
“Sampah akan berdampak negatif apabila bertumpuk banyak tidak dapat teruraikan dalam waktu yang lama akan mencemarkan tanah sehingga merusak lingkungan dan juga berdampak pada kesehatan manusia.”kata Babinsa saat memberikan edukasi.
Sembari mempraktekkan, Babinsa Petikan Serma Rudianto juga mengajak pada semuanya agar peduli dengan sampah. “Mari kita jaga kebersihan lingkungan kita dengan senantiasa membuang sampah pada tempatnya dan mengurangi produksi sampah dalam kehidupan kita sehari hari.”ujarnya.
Selain pemberian edukasi tentang pengolahan sampah, dalam kegiatan wisata edukasi juga diberikan pengenalan Tanaman Toga dan Biofori serta Budidaya Magot sebagai pengetahuan bersama.
Dalam kegiatan tersebut juga dihadiri Ketua Penggerak PKK Desa Petiken Ibu Ditta Kusama, Ketua RW 10 Desa Petiken Letda (Hor) Purn (Mar) Suwono, Ketua Bank Sampah Induk Desa Petiken Ibu Nenik, Wakil Bank Sampah Induk Desa Petiken Ibu Ririn dan Anggotanya serta perwakilan Bapak dan Ibu Pembina Pramuka. (rama)