Pelda Yazid Berikan Semangat Memotivasi Pengusaha Pupuk Organik di Wilayah Binaan
Gresik, LNM – Memotivasi usaha masyarakat untuk bisa lebih berkembang, Pelda Yazid Babinsa Koramil 0817/02 Wringinanom melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) bersama Bapak Rahmat pengusaha pupuk organik cair warga binaan di Desa Lebani Waras. Selasa (1/8/2023).
Sebagai alternatif pengganti pupuk kimia, berbagai macam pupuk organik telah dikembangkan. Secara bentuk, pupuk organik terbagi menjadi dua yaitu berupa pupuk organik padat/granul dan pupuk organik cair. Keduanya fungsinya sama yang membedakan cara penggunaannya saja. Akan tetapi Pupuk Organik Cair (POC) memiliki fungsi yang sedikit berbeda dengan pupuk granul (POG) , Karena POC bisa berperan langsung pada tanamannya.
POC disemprotkan langsung ke daun akan langsung masuk ke metabolisme tanaman dan kandungan hara yang ada di POC akan langsung diserap oleh tanaman. Karena itu aplikasi POC lebih cepat terlihat daripada aplikasi POG.
Bapak Rahmat salah satu warga binaan Babinsa Pelda Yazid yang memiliki usaha pembuatan pupuk organik cair (POC) saat ditemui mengatakan bahwa sangat menguntungkan memulai usaha ini dan sangat membantu meningkatkan perekonomiannya.
Ia menceritakan bahwa usaha pembuatan POC modal yang dibutuhkan relatif lebih kecil dan peralatan maupun mesin yang digunakan juga lebih sederhana dan murah.
“Produksi pembuatan POC saya menggunakan bahan kencing ternak yang diperoleh dari kerjasama peternak sehingga mudah didapat dan tidak mengeluarkan modal banyak. Dalam proses pembuatannya melalui pemasakan dan fermentasi dengan menggunakan alat sederhana.”ungkapnya.
Ia juga menceritakan yang membedakan kualitas POC produknya dengan POC yang lain umumnya yaitu terletak pada komposisi dan jenis bahan yang digunakan. Oleh karena itu, kerahasiaan resep usahanya sangat dijaga, karena menjadi salah satu penentu daya saing POC itu di pasaran.
Penggunaan pupuk organik meningkat tajam beberapa tahun terakhir, adanya pengembangan pupuk organik sangat membantu petani dan menjadi salah satu alternatif karena semakin mahalnya harga pupuk yang berbahan pestisida kimia.
Babinsa Pelda Yazid mengatakan sangatlah mendukung usaha-usaha masyarakat binaan dalam peningkatan perekonomian. Untuk memberikan motivasi agar usaha bisa semakin berkembang, Babinsa Pelda Yazid menyarankan agar Bapak Rahmat dapat memperluas jaringan pemasaran hingga luar daerah.
“Memperluas pemasaran akan mempengaruhi dalam peningkatan hasil produksi dengan banyaknya permintaan pasar. Lakukan promosi lewat media online maupun kerjasama dengan distributor akan mengembangkan usaha bisa lebih maju.”pungkas Babinsa.(rama)